Saat Menjelang Hari Raya Idul Fitri. Dok. Str |
Mentawai- Di Indonesia mayoritas
penduduknya adalah Muslim, hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1437 Hijriah tepatnya jatuh pada tanggal 06
sampai 07 Juli 2016, namun berbeda dengan Negara lain yang lebih cepat merayakan
lebaran, yaitu tanggal 05 Juli. Dari Kementerian Agama memang di Negara Indonesia
di tetapkan pada Rabu hari ke enam di bulan Juli. Keputusan ini di sampaikan Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin, setelah di gelar sidang penentuan lebaran, di kantor Kementerian Agama di Jakarta, Senin (04/07).
Tak tertinggal dengan
daerah Kabupaten Kepulauan Mentawai, yang juga merayakan hari Lebaran dengan waktu yang sama. Malam sebelum
lebaran juga dilakukan malam Takbiran bagi umat Muslim yang merayakannya,
terutama Ibu Kota Kabupaten Mentawai Tuapeijat.
Sayangnya hari pertama
lebaran pada Rabu, (06/07/2016) di guyur hujan lebat, dari jam 11.30 sampai
12.35 wib. Namun hujan yang membasahi permukaan tanah daerah Tuapeijat dan
sekitarnya, tidak membuat semangat umat Muslim untuk merayakan Idul Fitri yang
penuh dengan makna dan moment menarik.
Hari Raya Idul Fitri
bagi umat Muslim tentu mempunyai arti tersendiri untuk saling meminta ma’af
serta bersilaturahmi kepada kerabat, keluaraga, sahabat, anak, bapak, ibu, Istri
ataupun suami, dengan membawa kue atau makanan.
Dan hari raya Idul Fitri kali ini bisa menjadi moment untuk merubah sikap yang lebih baik serta lebih mendekatkan diri kepada yang Maha Kuasa. (str)
Dan hari raya Idul Fitri kali ini bisa menjadi moment untuk merubah sikap yang lebih baik serta lebih mendekatkan diri kepada yang Maha Kuasa. (str)
Tags
BERITA